Updating Results

Astra

Apply now
  • #1 in Transportasi & Logistik
  • > 100,000 employees

Bramanjaya Akbar Islami

"Astra bukan hanya memberikan aku gaji dan benefit berupa materi, tetapi juga memberikan pengembangan untuk diriku"

Perkenalkan dirimu dan latar belakangmu 

Perkenalkan nama aku Bramanjaya Akbar Islami, biasa dipanggil Bram. Aku merupakan fresh graduate lulusan dari Institut Pertanian Bogor jurusan Agribisnis. Saat ini, aku bekerja di PT Astra International Tbk sebagai Management Trainee Toyota Sales Operation. Mungkin pekerjaanku yang sekarang sedikit bersinggungan dengan background dan jurusanku sebelumnya. Sebelum menjalani MT di Astra, aku pernah magang di tempat lain untuk menunjang karirku, aku mulai internship di startup dan aku juga pernah internship di salah satu BUMN.

Bagaimana proses seleksi yang untuk posisi Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Saat ini aku menjalani MT khusus Auto2000. Aku mendapatkan info bahwa Astra membuka program MT dari Instagram dan salah satu job portal. Untuk proses seleksinya cukup singkat di Astra ini. Mungkin jika di perusahaan lainnya bisa diproses cukup lama, ada yang 6 bulan bahkan ada juga yang satu tahun, tapi di Astra ini hanya memakan waktu 3 bulan, well mungkin karena kebutuhannya urgent.

Untuk proses seleksinya antara lain:

  • Mengisi link Google Form : mengisi data diri dan dokumen pendukung
  • Ditelepon oleh HR untuk tes potensi diri untuk mengetahui kepribadian diri kita
  • Tes psikotes : tes ini diadakan di kantor Astra di siang hari, kemudian pada malam hari langsung diberikan pengumuman lolos.
  • HR interview seperti pada umumnya, memakan waktu sekitar satu jam interview dengan HR. Interview ini membahas mengenai diri kita sendiri, CV (curriculum vitae), pengalaman kita saat kuliah, skripsi, ada juga sedikit pertanyaan jebakan mengenai perusahaan. Interview HR ini dilakukan pada pagi hari, kemudian pada sore atau malam sudah diberikan pengumuman lolos.
  • User interview : interview dengan HRD dan manajer. Saat interview ini aku juga diberikan studi kasus mengenai isu-isu terkini, saat itu aku mendapatkan topik mengenai PHK karyawan di Garuda Indonesia. Aku melakukan presentasi kurang lebih selama satu jam, dan diberikan pertanyaan secara mendetail oleh tim Astra. 
  • Interview CEO : di interview ini cukup memakan waktu lama karena sulit menentukan jadwal antara jadwal direksi dengan kesiapan aku. Interview ini mengenai bagaimana kamu bisa improve perusahaan Astra agar lebih baik.
  • MCU (Medical Check-Up) 

Apa yang menjadi faktor pertimbanganmu saat memilih bekerja sebagai Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Banyak sekali hal yang menjadi pertimbanganku dalam memilih bekerja. Hal yang paling aku prioritaskan adalah kesempatan aku untuk berkembang, aku mendapatkan info dari kakak kelas bahwa Astra memberikan pengembangan yang baik untuk karyawannya dan seniornya membantu dalam prosesnya. Disini aku sering mendapatkan training mengenai critical thinking, problem solving, communication skill. Dari hal itu aku yakin Astra bukan hanya memberikan aku gaji dan benefit berupa materi, tetapi juga memberikan pengembangan untuk diri aku. Kemudian aku melihat dari kestabilan dan SOP, Astra merupakan perusahaan yang stabil dan sudah pernah mengalami waktu krisis 98, krisis 2008, dan aku yakin Astra memberikan suatu benefit secara stabil untuk karyawannya. Kemudian aku melihat dari sisi jenjang karir. Dan terakhir culture di Astra memiliki work-life balance yang bagus, kita di treatment untuk bekerja dari jam 8 sampai jam 5 sore, diluar jam tersebut tidak ada yang ganggu dari chat atau call. Di Astra juga sangat saling support, persaingannya positif, apabila ada pertanyaan pasti senior menjawab dengan tulus dan memberikan insight yang dibutuhkan.

Bagaimana pengalamanmu ketika bekerja sebagai Management Trainee di PT. Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Program MT ini waktunya satu tahun, aku sudah menjalani 6 bulan. Aku sebagai MT generalis masih training dan pindah-pindah ke beberapa divisi. Di setiap bulannya kita harus belajar di berbagai divisi. Uniknya disini kita seperti di kuliah yang tidak hanya belajar dan tapi juga ada ujiannya, bedanya di waktunya saja hanya sebentar, satu bulan setiap divisinya. Setelah belajar, kita akan ada test interview one-on-one bersama manajer.

Disini juga cukup challenging menghadapi cepatnya belajar di MT. untuk tipsnya di MT harus banyak belajar dan mau beradaptasi. Setelah 6 bulan belajar, aku akan ada project besar yang menjadi pertimbangan untuk lulus di MT.

Apa saja tugas utama dan lingkup kerja mu sebagai Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Tugas utamaku adalah memberi ide-ide dari problem yang aku temukan. Selama 6 bulan aku belajar mengelilingi divisi. Dari masing-masing divisi, aku mempelajari semua hal dan kemudian mempresentasikannya dengan manajer untuk manajer tau bahwa aku paham tentang divisinya mereka. Setelah belajar, aku research kekurangan dari divisi tersebut dan kemudian membuat perkembangan untuk divisi itu sendiri. 

Menurutmu, apa saja hal yang kamu sukai sebagai Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Hal yang aku sukai saat menjalani MT di Astra sangat banyak. Hal utama yang aku sukai di Astra adalah kestabilan perusahaannya dan SOP yang jelas. Kemudian culture dan senior yang sangat support, dan memiliki work-life balance yang bagus. Dan aku juga mendapatkan banyak pelatihan dan terstruktur. Menurutku Astra sangat bagus untuk para fresh graduate untuk memulai karirnya dan belajar. Disini juga tentunya, aku mendapatkan banyak relasi.

Menurutmu, apa saja hal yang kamu kurang sukai /kekurangan sebagai management trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Karena efek pandemi, jadi sedikit menghilangkan suasana MT karena kita tidak bisa langsung berinteraksi. Chat telepon atau zoom meeting beda dengan bertemu langsung. Selain itu, hal-hal seperti birokrasi di Astra agak sulit karena banyak SOP yang berbenturan dan banyak perizinannya, sehingga menghambat pergerakan kinerja.

Apa saja skill yang dibutuhkan ketika menjadi Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Menurutku soft skill dan hard skill itu harus seimbang. Dari segi hard skill, kita harus paham mengenai materi saat kuliah, alangkah lebih baik lagi fundamental materi kuliah diimplementasikan dengan magang agar lebih kompleks dan meyakinkan HRD untuk merekrut kita. Kemudian kita juga harus tau isu-isu mengenai calon perusahaan yang akan kita apply, agar ketika kita interview dengan pimpinan perusahaan, kita bisa paham dan mendapatkan nilai plus. Sedangkan dari sisi soft skill harus memiliki adaptif, kita harus bisa beradaptasi dengan teman-teman kantor dari berbagai background. Kita harus memiliki jiwa leadership karena akan memimpin suatu divisi dan menghandle project yang akan berjalan, kita juga harus memiliki kepemimpinan terhadap diri kita sendiri untuk berusaha disiplin, jujur, menepati janji, dan harus do the best untuk Astra. Skill research dan analisis juga penting untuk bisa menentukan kebijakan dan merumuskan strategi-strategi.

Tips dan trik untuk bisa lolos seleksi Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Belajar untuk memahami materi, dan melengkapi ilmu yang kalian yang dapatkan di kuliah dengan mengikuti kegiatan magang. Menurutku portofolio yang kalian buat saat magang itu sangat membantu saat kalian HR interview atau user interview. Kemudian untuk soft skill akan bisa kita dapatkan apabila aktif di organisasi atau kegiatan sosial lainnya yang ada di luar kampus agar kita bisa mudah beradaptasi dengan orang yang memiliki background berbeda-beda. Semua program MT yang ada di Indonesia apapun perusahaannya, yang harus kalian ingat yaitu persiapan, karena kita tidak akan bisa melewati tahapan-tahapan seleksi yang panjang tanpa adanya persiapan

Gaji dan Benefit Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Secara gaji sudah cukup untuk kebutuhan sehari-hari, dan ada benefit lainnya seperti bonus, THR, asuransi kesehatan, dana pensiun, training, dan masih banyak benefit menarik lainnya.

Bagaimana jenjang karir sebagai Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

Di Astra sendiri ada tingkat golongan. Kita akan di review untuk menentukan tingkat golongannya yang akan dinilai. Karena Astra perusahaannya sangat besar dan persaingannya sangat tinggi, jadi jenjang karirnya agak sedikit lama dibandingkan perusahaan lain seperti perusahaan FMCG atau perusahaan start up. Tapi untuk jalur MT ini merupakan jalur fast track untuk bisa di hire menjadi manajer.

Saran untuk para Fresh Grad/Mahasiswa yang ingin apply sebagai Management Trainee di PT Astra International Tbk (Toyota Sales Operation)?

  • Kalian belajar disaat kuliah, serap apapun yang didapatkan dari dosen atau pada saat webinar. 
  • Aktiflah dalam bersosial media, cari info sebanyak-banyaknya
  • Kalian bisa ikuti Linkedin Astra atau HRD Astra kemudian lanjut berdiskusi mengenai isu-isu terkini. Apabila HRD membutuhkan posisi yang kosong, kemungkinan kalian akan dihubungi untuk di hire menjadi employee.
Apply to Related Jobs - Prosple

 

 

Sharing is caring, yuk berbagi pengalaman kamu bekerja sebagai Fresh graduate dan internship via link ini. Kamu juga bisa apply ke lowongan kerja yang tersedia disini.